Produsen Cincin Kawin Surabaya - Malang - Kediri - Samarinda - Makassar
Buka Setiap Hari Jam 10.00 - 19.00
Lainnya

Permata Zirconia si Berlian Imitasi yang Cantik Jelita

Diposting oleh : : - Waktu Baca 3 menit

Cubic Zirconia (CZ) atau permata zirconia adalah batu permata sintetis berkualitas tinggi yang mirip berlian dan biasanya dibuat di laboratorium. Cubic Zirconia adalah oksida zirkonium (ZrO2), jenis mineral yang sangat jarang terjadi secara alami, namun mudah disintesis untuk digunakan sebagai tiruan berlian.

Cubic Zirconia adalah produk buatan manusia. Baddeleyite ditemukan pada tahun 1892, mineral monoklinik berwarna kekuningan baddeleyite merupakan bentuk alami dari oksida zirconium. Pada tahun 1930, zirconia stabil diperoleh setelah stabilisasi oksida zirkonium telah direalisasikan. Tujuh tahun kemudian, ahli mineralogi Jerman menemukan zirconia kubik yang terjadi secara alami dalam bentuk butiran mikroskopis yang termasuk dalam zirkon metamict.

Perhiasan dari Cubic Zirconia mulai menjadi populer pada 1980-an. Cubic Zirconia banyak digunakan sebagai mata/hiasan untuk berbagai macam cincin mulai dari cincin kawin, cincin pertunangan dan cincin keabadian. Cubic Zirconia juga dibuat untuk hiasan anting-anting, kalung, liontin, dan gelang.

Permata zirconia memliki beberapa kelebihan yaitu harganya relatife lebih murah dari pada berlian, ketahanan juga bagus, selain itu Cubic Zirconia tersedia dalam berbagai warna yang berbeda, mulai dari yang paling populer yakni putih atau transparan (tidak berwarna), hingga warna ungu. Berikut adalah pilihan warna Cubic Zirconia: Tidak berwarna atau putih, Pink , Biru, Orange, Ungu, Hijau, Champagne.

     Di kebanyakan negara permata zirconia ini sering dijadikan sebagai mata perihasan cincin karena kecantikan permata ini tidak kalah dengan berlian, dan banyaknya pilihan warna yang bisa disesuaikan dengan keinginanmu. Seperti di Nawwis Wedding Rings yang menggunakan permata zirconia untuk semua model cincin dengan harga terjangkau sangat cocok untuk dijadikan cincin  kawin, cincin tunangan, dan cincin perhiasan biasa, banyak pilihan warna yang bisa kalian custom sesuka hati.

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *